Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Ganjar Dorong Perusahaan Swasta Bantu Permodalan ke Lembaga Pendidikan Dan Sosial Masyarakat

Cagub Ganjar Pranowo bersama para pendukungnya di sela kampanye
di Wonogiri. Foto: ISTIMEWA 
Wonogiri-Dalam sebuah kunjungan kerjanya di masa kampanye Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah 2018, Calon Gubernur (Cagub) Ganjar Pranowo mendapat aduan dari sejumlah ibu-ibu yang tergabung dalam organisasi perempuan Muhammadiyah, Aisyiah di Kabupaten Wonogiri.

Ganjar mengaku menyerap beberapa aspirasi yang muncul dari Aisyiah Muhammadiyah Wonogiri, salah satunya tentang bantuan fasilitas pendidikan dan bantuan untuk panti asuhan yang dikelola Aisyiah.

Menurut politikus PDI Perjuangan tersebut, ibu-ibu Aisyiah Muhammadiyah Wonogiri tidak perlu menunggu aliran dana dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) setempat atau provinsi. Dirinya berjanji, akan mendorong perusahaan swasta di Jateng untuk bisa memberikan dana pembinaan lingkungannya atau corporate social responsibility (CSR) untuk membantu kegiatan sosial warga atau lembaga pendidikan di sekitarnya.

"Ibu-ibu aisiyah ini mengelola panti asuhan dan mereka butuh fasilitasi bantuan. Selama ini mereka minta dari APBD tidak pernah dapat. Maka tadi saya respon langsung kalau ada sumber yang lain, misalnya CSR atau Baznas. Maka saya bilang, kalau butuh kita bisa bantu. Justru ndak usah nunggu nanti APBD hari ini atau berikutnya, karena sumber lain yang didapat bisa kita dorong," kata Ganjar di Wonogiri.

Lebih lanjut Ganjar menjelaskan, masyarakat di sekitar lembaga sosial atau pendidikan yang memang membutuhkan bantuan harus bisa ikut terlibat aktif.

"Masyarakat sekitar juga harus bisa peka dengan lingkungannya," ujanya.

Ganjar juga berterima kasih kepada Muhammadiyah Wonogiri yang bisa membangun rumah sakit di atas lahan seluas enam ribu meter persegi. Melalui rumah sakit itu, diharapkan bisa membantu masyarakat sekitar yang membutuhkan pelayanan kesehatan.

Sementara, Ketua PD Muhammadiyah Wonogiri KH Kusman Thoha menambahkan, untuk rumah sakit tersebut belum bisa beroperasi karena masih menunggu izin dari pemkab.

"Izin operasinya masih di tangan pemkab, semoga bisa segera keluar dan beroperasi melayani masyarakat," ucapnya. (K-08)
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar