Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Sudirman: Generasi Milienal Bukan Kelompok Yang Cuek, Mereka Itu Kritis Dan Bisa Dirangkul

Sudirman Said
Cagub Jawa Tengah
Semarang-Calon Gubernur (Cagub) Sudirman Said mengatakan generasi milenial merupakan kelompok yang bisa dirangkul, untuk mewujudkan pembangunan Jawa Tengah pada khususnya dan Indonesia pada umumnya.

Menurutnya, generasi milenial yang merupakan kelompok pelajar dan mahasiswa bisa diberdayakan dari sisi pemikiran dan tenaganya. Ia memberi contoh anak-anaknya yang sekarang merupakan generasi milenial, juga sering diajak berkomunikasi tentang situasi yang terjadi sekarang ini.

Bahkan, jelas mantan menteri ESDM itu, dengan pemikiran mereka yang kritis akan menjadi bahan masukan di dalam bekerja membangun bangsa.

"Salah kalau ada yang mengatakan kalangan milenial itu cuek, mau senang-senang saja. Salah. Mereka adalah generasi yang mencari makna dan mereka kritis. Bapaknya saja dikritik kok. Saya juga punya anak-anak milenial seperti itu. Jadi, terhadap pejabat publik mereka punya daya kritis," kata Sudirman di Semarang.

Lebih lanjut Sudirman menjelaskan, generasi milenial juga mampu menerima setiap hal yang baru dengan cepat.

"Saya kan juga berasal dari kampus, mengajar di beberapa peguruan tinggi. Jadi cukup paham dengan mereka para generasi milenial itu," ucapnya.

Sudirman berharap, dari generasi milenial sekarang ini nantinya akan muncul calon-calon pemimpin masa depan yang bisa menjadi panutan. (K-08)
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar