Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Akhirnya, Sudirman Said Nyaleg

Sudirman Said maju menjadi caleg DPR RI dari Partai Gerindra untuk
Dapil 12 Kabupaten Brebes, Kota Tegal dan Kabupaten Tegal. 
Semarang-Akhirnya, Sudirman Said menerima pinangan Partai Gerindra untuk maju menjadi calon anggota legislatif (caleg) DPR RI.

Mantan menteri ESDM itu menjadi caleg Gerindra untuk daerah pemilihan (Dapil) 12 wilayah Kabupaten Brebes, Kota Tegal dan Kabupaten Tegal.

Dikutip dari rilis yang diterima kilas9.com, Sudirman Said mengatakan alasan bersedia menjadi caleg, untuk tetap menyambung ikatan dan perjuangan rakyat Jawa Tengah.

Menurutnya, melalui pintu politik di lembaga legialatif itu ia memiliki rumah politik dan legitimasi untuk terus memerjuangkan aspirasi rakyat Jateng dengan lebih baik.

Selain itu, jelas Sudirman, perjuangan untuk rakyat Jateng juga dilakukan dengan usaha-usaha lain di luar jalur politik formal. Yakni, seauai dengan yang telah didiskusikan bersama selama ini.

"Langkah politik ini juga sebagai ikhtiar untuk mewujudkan konsistensi politik luhur sebagaimana yang dilakukan para founding fathers. Pada akhirnya nanti, terwujud pemimpin yang memiliki kejujuran dan keluhuran budi," kata Sudirman.

Lebih lanjut Sudirman menjelaskan, dengan bangkitnya keadaban dan menjadi pilar kehidupan berbangsa serta bernegara akan menjadikan Indonesia sebagai bangsa bermartabat.

"Perjuangan politik perlu sebuah alat, media dan kekuatan hukum.
Dengan ini, saya menerima tawaran Partai Gerindra untuk berjihad politik maju sebagai caleg DPR RI dari Dapil Kabupaten Brebes, Kota Tegal dan Kabupaten Tegal. Mohon doa restu dan dukungannya," pungkasnya. (K-08)
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar