Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Toyota Bersemangat Hadapi Tantangan Dalam Membangun Industri Otomotif Nasional

Presiden Jokowi (tiga dari kanan) melihat salah satu mobil milik Toyota
Astra Motor yang dipajang di GIIAS 2018 di BSB City Tangerang, Banten.
Foto: ISTIMEWA 
Semarang-Toyota Astra Motor (TAM) bersemangat di dalam peran sertanya untuk membangun industri omototif Indonesia ke depan. Hal itu terlihat dari booth yang diusung TAM dalam gelarab Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018, yang diadakan di ICE BSB City Tangerang, Banten. 

Mengusung  tema "Empowering Mobility, Beyond Possibility", TAM tidak hanya menampilkan produk-produk unggulan tapi juga menghadirkan kendaraan dan teknologi terkini serta masa depan berbasis teknologi elektrifikasi maupun autonomous tingkat tinggi.

Vice President Director PT Toyota-Astra Motor Henry Tanoto dalam rilis yang diterima kilas9.com mengatakan Toyota ingin memberikan gambaran nyata inspirasi kepada masyarakat, tentang berbagai peluang dan tantangan dalam membangun mobilitas dan industri otomotif ke depan.

Manajemen TAM berpose di depan salah satu mobil yang dipajang di
GIIAS 2018 di BSB City Tangerang, Banten. Foto: ISTIMEWA 
Menurutnya, sebagai salah satu pelaku industri otomotif, ajang pameran seperti ini bagi Toyota memiliki arti yang sangat penting. Sebab, Toyota bisa berhubungan langsung dengan masyarakat.

Melalui GIIAS, jelas Henry, Toyota akan menyampaikan pesan mengenai banyak hal kepada masyarakat. 

"Toyota gembira dan optimistis, kebijakan yang tengah dirancang pemerintah mengenai pengembangan kendaraan elektrifikasi akan memberi angin segar bagi pelaku industri untuk mengembangkan pasar dan produk kendaraan ramah lingkungan di Indonesia," kata Henry. 

Executive General Manager TAM Fransiscus Soerjopranoto menambahkan, partisipasi Toyota di GIIAS kali ini bertujuan untuk memberikan informasi dan mengedukasi masyarakat, agar mengetahui teknologi Toyota yang selalu mengedepankan konsep pengembangan kendaraan yang tidak hanya sebatas sarana transportasi saja.

Menurutnya, Toyota juga sejalan dengan kepedulian pemerintah terhadap lingkungan. Sehingga, Toyota secara proaktif memerkenalkan teknologi yang menghasilkan emisi ramah lingkungan. 

"Harapannya, pengunjung bisa melihat dan terinspirasi model-model yang kami display di GIIAS kali ini. Produk-produk tersebut akan di dress-up, sehingga menampilkan sisi kelebihan yang mungkin tidak bisa dilihat setiap waktu di diler kami," ujar Soerjopranoto.

Seorang model berdiri di depan mobil konsep milik TAM.
Diketahui, TAM menempati booth seluas seluas 2.870 meter persegi di Hall 10B BSD City Tangsel Banten. Pada gelaran GIIAS kali ini, tak kurang 28 unit disiapkan untuk memberikan pengalaman yang lengkap bagi para pengunjung. Termasuk, kendaraan "special exhibit" yang menampilkan teknologi elektrifikasi.

Toyota menghadirkan enam unit kendaraan exhibit, baik kendaraan terkini yang berbasis teknologi elektrifikasi maupun tiga unit kendaraan masa depan. Yaitu Concept i-Series yang terdiri dari Concept-i, i-Ride dan i-Walk serta C-HR Hybrid EV, Prius Plug-In Hybrid EV dan Toyota Mirai Fuel Cell EV. (K-08) 
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar