Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Lawang Sewu Masih Jadi Magnet Bagi Wisatawan Liburan Akhir Tahun di Semarang

Lawang Sewu menjadi destinasi wisata yang wajib dikunjungi
ketika singgah di Kota Semarang.
Semarang-Musim liburan akhir tahun ini, tidak ada salahnya mengunjungi Lawang Sewu yang ada di Kota Semarang. Gedung peninggalan Belanda tersebut, masih menjadi destinasi wisata yang diminati otang ketika berkunjung di Kota Semarang.

Pada liburan akhir tahun ini dimulai pada Sabtu (29/12). Sejak pagi kunjungan jam pertama dibuka, sudah banyak wisatawan yang memadati tiket masuk.

Salah satu wisatawan yang datang ke Lawang Sewu, Wahyudi asal Blora mengaku sengaja datang bersama keluarganya. Bangunan bersejarah di tengah Kota Semarang tersebut, dianggapnya mampu memberikan pengetahuan sejarah kepada anaknya.

"Memang sudah lama saya rencanakan untuk ke sini, sengaja saya bawa untuk memberikan pelajaran sejarah kepada anak. Tempatnya juga bagus dan terawat," kata Wahyudi, Sabtu (29/12).

Manager Humas PT KAI Daop 4 Semarang Krisbiyantoro mengatakan pihaknya memang menyiapkan Lawang Sewu, tidak hanya sebagai wisata sejarah tapi juga wisata edukasi. Sehingga, sudah disiapkan guide bagi wisatawan yang membutuhkan penjelasan lengkap mengenai Lawang Sewu.

Menurutnya, kunjungan wisatawan ke Lawang Sewu selalu ramai di kala musim liburan. Tidak terkecuali di libur akhir tahun ini.

"Tahun ini, diperkirakan jumlah kunjungan wisatawan bisa mencapai sejuta orang. Paling banyak memang di libur Lebaran dan Tahun Baru," jelasnya.

Krisbiyantoro menjelaskan, harga tiket masuk sebesar Rp10 ribu untuk dewasa dan Rp5 ribu untuk anak-anak atau pelajar. (K-08)
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar