Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Virus Corona Jangan Sampai Ganggu Industri Jasa Keuangan

Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK Heru Kristiyana memberi
penjelasan kepada wartawan usai mengikuti pertemuan tahunan IJK
2020 di Semarang, Selasa (11/2).
Semarang-Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Heru Kristiyana mengatakan pihaknya belum mengetahui adanya dampak ikutan dari penyebaran Virus Corona dari Tiongkok, yang mengganggu industri jasa keuangan dalam negeri. Namun, OJK tetap ingin memastikan tidak muncul dampak ikutannya.

Heru menjelaskan, pihaknya akan terus memastikan jika tidak ada dampak ikutan dari penyebaran Virus Corona terhadap industri jasa keuangan di dalam negeri.

"Kita tetep ingin menjaga, supaya dampak ikutan dari Corona itu tidak mengganggu sektor jasa keuangan kita. Termasuk, mengenai ekspor dan segala macam serta sektor pariwisata. Mudah-mudahan tidak terlalu berdampak pada kita, tapi kita masih melakukan kalkulasi. Tapi saya optimis, ini tidak seperti negara lain," kata Heru usai menghadiri pertemuan tahunan industri jasa keuangan 2020 yang diadakan Kanreg 3 OJK Jateng-DIY di Hotel Po Semarang, Selasa (11/2).

Lebih lanjut Heru berharap, kejadian penyebaran Virus Corona tidak sampai meluas masuk ke Indonesia. (K-08)
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar