Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Progres Tol Semarang-Demak Baru 8 Persen

Gubernur Ganjar Pranowo mendapat penjelasan soal pembangunan tol
Semarang-Demak.
Semarang-Pembangunan jalan tol Semarang-Demak, saat ini baru delapan persen untuk pengerjaan di seksi dua. Pengerjaan seksi dua ini, memang baru dikerjakan pada awal tahun. 

Pimpinan proyek pembangunan jalan tol Semarang-Demak Niko mengatakan seksi dua dari jalan tol Semarang-Demak itu, sepanjang 16 kilometer membentang dari Kecamatan Sayung sampai Demak kota. Saat ini, masih berlangsung pemasangan tiang pancang dan proses pengurukan.

"Dari Sayung ke Demak ini, kira-kira 16 kilometer. Jadi, di exit di Sayung dan exit di Demak. Nanti ke timur lanjut ke Kudus, dan sampai ke Jawa Timur. Saat ini, progres yang kita kerjakan perkiraan selesai pertengahan tahun 2022," kata Niko, Rabu (1/7).

Sementara Gubernur Ganjar Pranowo yang memantau langsung progres pembangunan jalan tol Semarang-Demak berharap, mampu menjawab persoalan dari banjir rob dan juga kemacetan di dua wilayah di jalur pantura timur.

"Mudah-mudahan ini tidak hanya memperlancar jalur transportasi, tapi kita harapkan nantinya ini menyelesaikan beberapa bagian yang terkena rob. Inilah yang dulu kita bicarakan cukup lama, dan mudah-mudahan ini akan menjadi progres yang bagus," ujar Ganjar. (K-08)
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar