Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Ganjar: TNI Punya Peran Penting Dalam Penanganan COVID-19 di Jateng

KSAD Jenderal Andika Perkasa berkunjung ke rumah dinas Gubernur
Ganjar Pranowo, baru-baru ini.
Semarang-Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan TNI mempunyai peran penting, dalam penanganan COVID-19 di provinsi ini. Pernyataan itu dikatakannya saat menerima kunjungan KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa didampingi Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Bakti Agus Fadjari, baru-baru ini.

Ganjar menjelaskan, ada banyak hal dalam upaya penanganan COVID-19 di Jateng. Tanpa bantuan dari personel TNI dan dibantu kepolisian, sangat tidak mungkin penanganan pandemi bisa optimal.

"Penanganan kesehatan itu utama, tetapi penanganan ekonomi juga harus menempel. Kalau tidak, maka yang terjadi seperti saat ini. Pertumbuhan ekonomi menurun. Maka kami coba dorong usaha kecil, mikro dan ultramikro untuk tumbuh agar bisa merecovery ekonomi," kata Ganjar.

Lebih lanjut Ganjar menjelaskan, persoalan menangani pandemi harus dilakukan semua pihak. Tidak hanya pemerintah dibantu jajaran TNI/Polri saja,  tetapi juga melibatkan masyarakat.

"Jawa Tengah punya program Jogo Tonggo. Kemudian dikembangkan lagi ke ekstensi yang lebih kecil seperti Jogo Kerjo, Jogo Pasar dan Jogo Santri," jelasnya. 

Sementara KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa menyatakan, kedatangan dirinya ke Jateng memang dalam rangka melihat upaya penanganan COVID-19 di provinsi ini. Hal itu juga sesuai dengan perintah Presiden Joko Widodo, yang memasukkan unsur TNI dalam penanganan COVID-19.

"Mendengar langsung dari bapak, itu sangat luar biasa. Justru realitanya yang dihadapi itu kan beda dengan teori. Itu yang bagi saya penting," ujar Andika. (K-08)
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar