Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Klaster Keluarga, Dinkes Jateng Minta Warga Selalu Pakai Masker Meski di Rumah

Yulianto Prabowo
Kepala Dinkes Jawa Tengah
Semarang-Kepala Dinas Kesehatan Jawa Tengah Yulianto Prabowo mengatakan potensi penularan COVID-19 bisa dari berbagai macam pola, tidak hanya di wilayah perkantoran saja tetapi juga bisa dari pasar hingga kawasan permukiman. Oleh karena itu, pemakaian masker tetap harus dilakukan meski di dalam rumah.

Yulianto menjelaskan, penerapan 3M harus tetap diperhatikan meskipun berada di dalam rumah sendiri. Yakni memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan.

Menurutnya, klaster keluarga sebenarnya bukan hal baru dalam penularan COVID-19 karena beberapa kasus penularan virus Korona juga banyak bermula dari rumah.

"Makanya itu, kita mengimbau bahwa protokol kesehatan itu harus juga dilaksanakan di rumah. Dalam area domestik itu harus dilakukan, tidak hanya di area publik. Kita di area publik pakai masker tapi di rumah tidak pakai. Tidak boleh begitu, di rumah tetap juga menerapkan 3M. Jangan merasa ini sama anak dan istri. Tapi kan kita pergi kalau siang, dan ketemu dengan siapa-siapa. Jadi, penerapan 3M itu tidak hanya di area publik saja," kata Yulianto.

Yulianto lebih lanjut menjelaskan, masyarakat yang patuh pada protokol kesehatan diharapkan bisa lebih aman dari paparan COVID-19. Terutama, menjaga diri sendiri dan membiasakan membersihkan badan dengan mandi ketika sudah sampai di rumah. (K-08)
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar