Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Gerakan Jihad Lewat Medsos Akan Digelorakan Ulama Jateng

Gubernur Ganjar Pranowo (kanan) menyapa salah satu ulama
di Jateng dalam rapat kebangsaan.
    Semarang-Mantan Ketua PWNU Jawa Tengah KH Muhammad Adnan mengatakan dalam upaya menangkal dan mencegah paham radikalisme, dibutuhkan adanya gerakan jihad lewat media sosial (medsos). Karena, paham radikalisme saat ini juga marak disebarkan lewat dunia medsos.

        Menurutnya, sejumlah ulama dan tokoh pendidikan di Jateng sepakat menjalin kebersamaan untuk menggaungkan jihad kebangsaan melalui jaringan daring medsos. Lewat medsos, pesan soal kebangsaan akan terus disuarakan guna menangkal paham radikalisme.

        Adnan menjelaskan, jihad bukan dimaknai sebagai perang tetapi upaya menanamkan nilai-nilai keislaman yang rahmatan lil'alamin. Salah satunya, menyampaikan pesan bahwa Islam bukan agama yang menakutkan dan sumber konflik dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

        "Ini bagaimana kita melangkah untuk melakukan jihad kebangsaan. Kiai dan akademisi akan memberikan pesan-pesan singkat, dan nanti akan dishare ke masyarakat. Dan itu mungkin tidak hanya sehari, tapi terus menerus. Kita akan bentuk tim untuk merumuskan, terutama apa yang sekarang ini sedang kita hadapi," kata Adnan, kemarin.

        Sementara Gubernur Ganjar Pranowo mengaku mendukung upaya jihad melawan paham radikalisme lewat medsos. Pemprov juga siap membantu narasi di medsos, dalam upaya menyebarkan kebaikan dan melawan paham radikalisme.

        "Pola komunikasinya tadi juga sudah dipikirkan, sehingga kontennya disiapkan dari romo dan kiai. Sementara metodologinya dari kampus. Sehingga, minimal dari Jawa Tengah kita berupaya mengirimkan pesan moderasi," ujar Ganjar. (K-08)
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar