Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Pemprov Minta Dinas Terkait Segera Perbaiki Jalan Rusak Saat Cuaca Cerah

Gubernur Ganjar Pranowo meminta jalan berlubang di Jateng harus
segera diperbaiki, agar tidak jatuh korban jiwa.
Semarang-Musim hujan yang datang tidak hanya menimbulkan bencana alam, tapi juga membuat jalanan menjadi rusak. Sebab, jalan yang terus menerus tergenang air membuat aspal mengelupas dan berakibat lubang jalan. Sehingga, Pemprov Jateng meminta dinas terkait untuk segera melakukan perbaikan jalan ketika cuaca cerah.

Gubernur Ganjar Pranowo mengatakan pihaknya sudah meminta perbaikan jalan rusak, dengan cara penambalan sementara yang dilakukan dengan maraton. Sehingga, jalan rusak tidak semakin melebar dan menimbulkan jatuh korban jiwa.

Menurutnya, penambalan yang dilakukan itu diprioritaskan pada jalur-jalur distribusi barang dan jasa serta mobilitas masyarakat. Sehingga, tidak menimbulkan kemacetan panjang karena jalan rusak.

Ganjar menjelaskan, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional VII Wilayah Jateng-DIY untuk melakukan patroli jalan rusak.  

"Lagi saya minta Balai Besar Jalan Nasional untuk melakukan patroli jalan, dan sehingga mulai dikerjakan. Berdasarkan laporan-laporan dari masyarakat memang cukup banyak sekali, dan Alhamdulillah langsung direspon dengan sangat cepat. Memang tantangannya dengan hujan, ya, sehingga kalau ditaruh dengan aspal tidak bisa. Jadi, saat tidak hujan bisa dikebut," kata Ganjar, Senin (4/1).

Ganjar lebih lanjut menjelaskan, perbaikan jalan rusak diharapkan bisa lebih tahan lama. Sebab, musim hujan masih diprediksi hingga Maret 2019 nanti.

"Jalan rusak yang bisa langsung ditambal, ya ditambal jangan nunggu lama. Ketika kering, pengerjaannya dipercepat," ujarnya.

Sementara, terkait dengan pengerjaan jalan rusak yang masuk wewenang pemerintah pusat, saat ini Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat melakukan lelang perbaikan. Salah satunya yang ada di wilayah selatan, yakni wilayah Wangon, Kebumen, Purworejo sampai Yogyakarta. (K-08)
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar