Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Gus Yasin: Saya Ingatkan Kembali Warga Harus Ketat Pakai Masker

Taj Yasin
Wagub Jateng
Semarang-Pemprov Jawa Tengah meminta masyarakat kembali taat memakai masker, dan mematuhi protokol kesehatan selama masa pandemi COVID-19. Sebab, untuk wilayah Jateng hampir semua daerah masuk di kategori PPKM level 3.

Wagub Taj Yasin Maimoen mengatakan hampir semua daerah di Jateng masuk kategori PPKM level 3, dan hanya Kota Magelang masuk kategori PPKM level 4 serta Kabupaten Banjarnegara PPKM level 2. Pernyataan itu dikatakan saat melepas tim distribusi masker BNPB di halaman kantor gubernuran, belum lama ini.

Gus Yasin menjelaskan, saat ini sedang terjadi varian omicron dan kasus harian terus mengalami peningkatan. Sehingga, masyarakat harus bisa diedukasi untuk kembali taat dan patuh terhadap protokol kesehatan.

Menurut Gus Yasin, untuk menekan dan mencegah terjadinya penularan maka masyarakat harus diingatkan kembali tentang pentingnya memakai masker. Bahkan, menegur dengan cara yang santun terhadap orang lain apabila kedapatan tidak memakai masker.
 
"Membagikan masker lagi, karena saat ini masyarakat yang dibutuhkan masker. Karena kita sering jalan, dan banyak masyarakat yang mungkin sudah bosan memakai masker. Tetapi ingat, bahwa saat ini penyebaran dan penularan COVID-19 sedang naik. Mungkin lebih tinggi dari varian delta, dan penularannya semakin masif. Bagaimana warga Jawa Tengah bisa melawan pandemi COVID-19 dengan baik," kata Gus Yasin.

Lebih lanjut Gus Yasin meminta masyarakat Jateng, agar kembali menggiatkan Jogo Tonggo untuk memantau kondisi kesehatan warga setempat. Sehingga, apabila ada warga yang terpapar maka ketua RT atau ketua RW bisa mengetahui dan bisa mengambil langkah penanganannya.

"Supaya bisa diminimalisir penularannya, dan lebih penting lagi bagaimana pencegahannya. Mari kita bisa bersama-sama untuk menekan dan mengurangi tingkat kasus COVID-19, dan harapannya keadaan bisa kembali normal," pungkasnya. (Bud)
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar