Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

PLN Ikut Kembangkan Energi Terbarukan Untuk Terangi Pelosok Desa

Agung Nugraha
GM. PLN Distribusi Jateng-DIY
Semarang, Pembangkit listrik energi terbarukan di Indonesia sampai dengan saat ini, belum banyak dikembangkan. Pemerintah meminta PT. PLN (Persero) untuk bisa mengembangkan energi listrik terbarukan, dengan target yang telah ditetapkan sebesar 25 persen pada 2025 mendatang. Hal itu dilakukan, untuk mengurangi pembangunan pembangkit listrik bertenaga fosil. Terutama di Pulau Jawa.

Pembangkit energi listrik terbarukan yang dikembangkan itu, di antaranya adalah tenaga air, surya atau sinar matahari, angin dan juga sampah.

General Manager PT. PLN Distribusi Wilayah Jawa Tengah-DIY Agung Nugraha mengatakan selama ini, energi liistrik yang dihasilkan masih bergantung pada energi fosil. Padahal, bahan baku fosil sudah mulai terbatas jumlahnya. Sehingga, perlu ada pengembangan energi terbarukan yang tidak lagi mengandalkan bahan fosil sebagai sumber utamanya. Dampaknya, bisa mengurangi anggaran biaya belanja batu bara.

Menurutnya, PLN mulai mengembangkan energi listrik terbarukan di wilayah-wilayah yang memiliki potensi kelistrikan namun sulit dijangkau infrastruktur PLN. Misalnya di daerah Banjarnegara dan Purwokerto.

Agung menjelaskan, untuk Kabupaten Banjarnegara dan di wilayah Purwokerto, Banyumas sedang dikembangkan energi air atau mikro hidro. Satu pembangkit listrik mikro hidro, bisa menghasilkan energi listrik sebesar 18 Mega Watt. 

Sumber energi terbarukan lainnya yang juga sedang dikembangkan, adalah panas bumi di Dataran Tinggi Dieng Kabupaten Wonosobo dan Banjarnegara.

"PLN juga sedang mengembangkan energi terbarukan. Kita ditargetkan pemerintah pada 2025 mendatang, bisa menghasilkan 25 persen energi terbarukan. Potensi yang kita kembangkan adalah air, sinar matahari, angin, biogas dan sampah," kata Agung.

Lebih lanjut Agung menjelaskan, dengan pengembangan energi listrik terbarukan sesuai potensi di masing-masing daerah, maka desa-desa yang sulit terjangkau infrastruktur milik PLN bisa teratasi melalui energi terbarukan. Sehingga, desa-desa pelosok yang belum terjangkau listrik bisa menikmati energi listrik. (K-08) 
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar