Kilas9.com

Media merupakan perantara, atau pengantar pesan dalam sebuah proses komunikasi. Media online merupakan hal yang berkaitan dengan komunikasi, terutama pesan yang ingin disampaikan ke pembacanya. Harapannya, kehadiran kilas9.com bisa menambah informasi kepada masyarakat sebagai pembacanya. Salam.

Kapolda: Kita Dukung Penuh Razia Protokol Kesehatan

Irjen Pol Ahmad Luthfi
Kapolda Jateng
Semarang-Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi mengatakan jajarannya akan membantu pemerintah daerah, dalam upaya penegakan hukum terhadap protokol kesehatan di masa pandemi. Bahkan, untuk mendisiplinkan masyarakat terkait protokol kesehatan lewat Operasi Aman Nusa II sudah disiapkan 5.720 personel.

Kapolda menjelaskan, pihaknya akan memberikan bantuan personel kepada pemerintah daerah yang menggelar operasi yustisi dalam rangka mendisiplinkan masyarakat untuk patuh pada protokol kesehatan. Karena, landasan dari operasi yustisi ini juga berdasar pada Instruksi Presiden Nomor 6 Tahun 2020 tentang Peningkatan Protokol Kesehatan. 

Menurutnya, kasus penyebaran dan penularan COVID-19 di Jateng masih cukup tinggi dan berisiko. Sehingga, masyarakat harus terus didorong untuk patuh pada protokol kesehatan yang berlaku selama masa pandemi.

"Kalau di tingkat provinsi sudah ada perdanya, dan kalau kabupaten/kota se-Jawa Tengah juga sudah ada perbup atau perwal. Ini yang kita lakukan. Jadi, penegakan hukum terkait Inpres Nomor 6 Tahun 2020 perwujudannya semacam ini (razia). Jadi, membiasakan masyarakat dengan TNI/Polri yang didukung masyarakat setempat melakukan kegiatan penegakan hukum. Dan itu sanksinya berdasarkan kearifan lokal di masing-masing kabupaten/kota berbeda-beda," kata kapolda, Rabu (16/9).

Kapolda lebih lanjut menjelaskan, pihaknya akan selalu mendampingi petugas Satpol PP di kabupaten/kota se-Jateng saat kegiatan operasi yustisi penegakan hukum terhadap protokol kesehatan. Terutama, saat menertibkan masyarakat untuk memakai masker dan menjaga jarak di tempat-tempat keramaian. (K-08)
Share on Google Plus

About kilas9.com

0 komentar:

Posting Komentar